Mulai Buka Selasa 12 Maret 2019

Dishub  Sosialisasi Rekayasa Lalu Lintas di Fly Over Soekarno Hatta - Tuanku Tambusai 

Yuliarso SSTP

PEKANBARU--- (KIBLATRIAU.COM)-- Mulai hari ini seluruh pengendara yang melintas di fly over (FO) Jalan Soekarno Hatta -Tuanku Tambusai atau lebih sering disebut Fly over Mall SKA Pekanbaru sudah bisa melintas di bagian bawah.

"Ya, mulai hari ini tepat pukul 10.00 WIB kita telah membuka jalur bawah fly over di Mall SKA untuk seluruh pengendara," ujar  Plt Kepala Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru Yuliarso kepada  wartawan, Selasa (12/3).

Dijelaskan Yuliarso, rekayasa lalu lintas ini untuk memperlancar mobilitas berlalu lintas serta efisiensi waktu bagi pengendara. Jika sebelumnya pengendara harus memutar di U-trun terdekat, kini itu tidak perlu lagi karena cukup antri mengikuti rambu - rambu lalu lintas (Trafik Light) pengendara sudah bisa berputar arah baik itu ke arah jalan Tuanku Tambusai ataupun Jalan Soekarno Hatta. 

"Intinya jalur fly over hanya untuk lurus saja baik itu dari pasar pagi arengka ke jalan Riau ataupun sebaliknya. Sementara jalur bawah sudah bisa mengarah ke setiap ruas jalan yang ada," papar Yuliarso.


Yuliarso menambahkan,  rekayasa lalu lintas ini masih dalam tahap sosialisasi, sewaktu-waktu dapat berubah. Pasalnya pihak Dinas Perhubungan masih mencari formula yang tepat demi kelancaran dalam berlalu lintas. (Hen)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar